Kill Shot, Kamera Unik Berwujud Senapan

detik.comJakarta - Duet Randy dan Micahel Gregg menghasilkan sebuah produk yang cukup unik. Sebuah kamera berbentuk senapan rifle. 'Kill Shot', demikian benda itu dinamai, ditujukan bagi 'pemburu yang tidak benar-benar ingin membunuh targetnya'.

Karena idenya adalah kamera, maka ia sama sekali tidak bisa meluncurkan peluru. Dikutip detikINET dari Mobile Mag, Jumat (16/3/2012), produk ini masih akan dikembangkan lagi dan pembesutnya tengah mencari sponsor pendanaan.
Jangan harap akan ada tombol bidik yang bentuknya biasa, karena untuk menekan shuter, pengguna harus menarik trigger-nya. Pengguna juga bisa melakukan zoom in pada objek yang dibidik. Dengan adanya kartu penyimpanan dan port USB, merekam dan mentransfer video juga bisa diwujudkan dengan alat tersebut.

Siap menemani pemburu di hutan, Kill Shot cocok mengobati kekhawatiran pengguna salah tembak. Atas nama olahraga atau mungkin penyaluran hobi foto dengan cara yang unik, proyek 'Kill Shot' sepertinya layak dinanti. Saat ditengok ke situsnya, kamera unik ini dihargai USD 150 atau sekitar Rp 1,3 juta.




 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar